Petrogas Jatim Utama Cendana Gandeng Dompet Dhuafa Wujudkan Anak Indonesia Sehat


Bangkalan, OG Indonesia -- 
KolaborAksi aktif antara Dompet Dhuafa bersama PT Petrogas Jatim Utama Cendana kembali menghadirkan senyuman bagi masyarakat khususnya di Jawa Timur. Kali ini Dompet Dhuafa dan PT Petrogas Jatim Utama Cendana memberikan perhatian khusus terhadap kesehatan anak terutama dalam pencegahan stunting.

“Program CSR yang kami laksanakan di sini adalah sebagian dari amanah gubernur bahwa BUMD di Jawa Timur harus turut memberikan kontribusi terhadap kesehatan dan pendidikan di Jawa Timur melalui program CSR-nya. Pada kesempatan kali ini kami bekerja sama dengan Dompet Dhuafa untuk melakukan monitoring program Anak Sehat Indonesia di mana harapannya dengan adanya program ini kita bisa mengurangi masalah stunting di Jawa Timur khususnya di Kabupaten Bangkalan,” ucap Hadi Ismoyo selaku Presiden Direktur PT Petogas Jatim Utama Cendana saat melakukan monitoring program pada Selasa (25/10/2022) lalu.

Setidaknya dalam program ini ada tiga sekolah yang menjadi cakupan di wilayah Jawa Timur, salah satunya SDN Sukolilo Timur 2, Kecamatan Labang, Kabupaten Bangkalan. Berbagai intervensi dilakukan oleh Dompet Dhuafa dalam melaksanakan program ini di antaranya peningkatan PHBS (Kebersihan Gigi dan Cuci Tangan), penurunan tingkat anemia dan cacingan, serta menyelenggarakan pelatihan dokter cilik untuk memaksimalkan sarana UKS di sekolah.

Peningkatan status kesehatan anak di sekolah dasar melalui program ini dimaksudkan untuk mewujudkan generasi GENIUS (Gesit, Empati, Berani, Unggul, dan Sehat) melalui pemberdayaan kesehatan sekolah seperti UKS yang aktif. Tidak sendirian, UKS di setiap sekolah ini juga mendapatkan pendampingan langsung dari Layanan Kesehatan Cuma-cuma Dompet Dhuafa (LKC-DD) dan berkolaborAksi bersama stakeholder di wilayah tersebut seperti puskesmas dan elemen masyarakat lainnya.

PT Petrogas Jatim Utama Cendana memilih Dompet Dhuafa untuk menjadi mitra strategis dalam melaksanakan program ini juga bukan hal yang sederhana. Cerita panjang dalam melaksanakan program-program CSR dalam berbagai momentum membangun kepercayaan banyak pihak untuk mempercayakan amanahnya kepada Dompet Dhuafa.

“Perjalanan bersama Dompet Dhuafa cukup panjang, kami memulai perkenalan dengan Dompet Dhuafa ketika saya sebagai salah satu sekjen Ikatan Ahli Teknik Perminyakan Indonesia Pusat bersama-sama melakukan kegiatan CSR di Lombok Timur untuk membangun Sekolah yang hancur akibat gempa. Di sana kita berdiskusi bahwa program-program Dompet Dhuafa memberikan nuansa lain dari yang lain. Hal ini terlihat dengan manage secara profesional dengan laporan kegiatan yang sangat bagus. Kemudian Dompet Dhuafa juga memberikan inovasi dan ide program yang sangat menarik sehingga kami merasakan bahwa Dompet Dhuafa adalah partner yang tepat untuk melaksanakan program kami karena akuntabel, inovatif, dan dikelola secara profesional,” ungkap Hadi.

Pihak SDN Sukolilo Timur 2 yang diwakili oleh Khoirotun Nissa selaku Kepala Sekolah menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian yang telah diberikan kepada siswa-siswi di sekolahnya. “Saya berterima kasih kepada PT Petrogas Jatim Utama Cendana dan Dompet Dhuafa yang sudah menebar manfaat untuk sekolah kami khususnya anak-anak. Semoga program ini mampu berkelanjutan dan menjadi amal jariyah di akhirat nanti,” tuturmya saat kunjungan berlangsung.

Yenny Purnamasari, selaku GM Divisi Kesehatan Dompet Dhuafa yang turut hadir mendampingi monitoring PT Petrogas Jatim Utama Cendana berharap program ini mampu menjadi upaya bersama untuk mewujudkan anak Indonesia yang sehat dan mampu menjadi generasi unggul di masa depan. RH

Petrogas Jatim Utama Cendana Gandeng Dompet Dhuafa Wujudkan Anak Indonesia Sehat Petrogas Jatim Utama Cendana Gandeng Dompet Dhuafa Wujudkan Anak Indonesia Sehat Reviewed by Ridwan Harahap on Rabu, November 09, 2022 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.