
Hal tersebut seperti yang diungkapkan oleh Pengamat Ekonomi, Ichsanuddin Noorsy belum lama ini di Jakarta.
![]() |
Ichsanuddin Noorsy |
Ichsanuddin menegaskan, sudah saatnya pemerintah jujur, berapa harga harga BBM yang sebenarnya. Pasalnya, saat ini masyarakat sudah tidak bisa dibohongi, pasca anjloknya harga minyak dunia.
“Jujur saja berapa harga BBM semestinya berapa,” cetusnya.
Ichsanudin mengungkapkan, yang menjadi salah satu faktor pemerintah tak mau menurunkan harga BBM, yaitu kebijakan penyesuaian harga per tiga bulan sekali.
Padahal, menurut dirinya, harga minyak dunia telah jatuh di level terendah. “Hal ini menunjukkan kualitas kebijakan yang tidak memiliki ketepatan dan kecepatan dalam merespon ketika harga minyak anjlok,” pungkasnya.
Harga Minyak Anjlok, Indonesia Tak Nikmati BBM Murah
Reviewed by OG Indonesia
on
Jumat, Januari 29, 2016
Rating:
