Lihat Potensi Bisnis Listrik, Bukit Asam Bidik Batu Bara Kalimantan


Hasil gambarJakarta, OG Indonesia-- PT Tambang Batubara Bukit Asam Tbk (PTBA) tengah berencana untuk kembali mengakuisisi tambang batubara di Kalimantan. Aksi korporasi ini mempertimbangkan potensi pengembangan usaha di sektor tenaga listrik.



Sekretaris Perusahaan Bukit Asam, Adib Ubaidillah mengatakan, berdasarkan perhitungan dengan menggunakan standar Komite Cadangan Mineral Indonesia (KCMI) dan Australasian Joint Ore Reserves Committee (JORC) oleh Brtimindo dan IMC Group pada 2015, sumber daya batubara perseroan mencapai 8,27 miliar ton, sedangkan jumlah cadangan mencapai 3,33 miliar ton. “Aksi ini (di Kalimantan) memperhatikan keterpaduannya dengan potensi program pengembangan usaha di sektor energi,” ujar Adib, Senin (21/11).

Sebagai informasi, aksi akuisisi tambang batubara terakhir yang dilakukan perseroan di Kalimantan adalah akusisisi PT Tabalong Prima Resources (TPR) yang berlokasi di Tabalong, Kalimantan Selatan pada 2015. Ketika itu aksi akuisisi dilakukan Bukit Asam melalui anak usaha, PT Internasional Prima Coal (IPC). TPR memiliki sumber daya batubara sebanyak 292 juta ton dan cadangan 109 juta ton dalam wilayah IUP operasi dan produksi seluas 3.145 hektar dengan rata-rata hitungan stripping ratio sebesar 4,16.

Bersamaan dengan akuisisi TPR, Bukit Asam juga mengakusisi PT Mitra Hasrat Bersama (MHB) di Barito Selatan, Kalimantan Tengah. MHB memiliki fasilitas jalan hauling road sepanjang 85,8 km yang menghubungkan TPR hingga ke lokasi dermaga di pinggir Sungai Barito. Alhasil, kedua perusahaan ini dapat bersinergi untuk mendukung kinerja IPC sebagai induk perusahaan. Nilai kedua perusahaan mencapai US$ 36 juta.

Sebelumnya, Direktur Utama Bukit Asam, Arviyan Arifin mengungkapkan, perseroan berencana menganggarkan belanja modal (capital expenditure/ capex) sebesar US$ 500 juta tahun depan. Perseroan akan menggunakan capex untuk kebutuhan ekspansi dua pembangkit listrik dan ekspansi lainnya.
Lihat Potensi Bisnis Listrik, Bukit Asam Bidik Batu Bara Kalimantan Lihat Potensi Bisnis Listrik, Bukit Asam Bidik Batu Bara Kalimantan Reviewed by OG Indonesia on Selasa, November 22, 2016 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.