Papua Field Zona 14 Peringati Bulan K3 dengan Ragam Lomba dan Seminar


Sorong, OG Indonesia --
Pertamina EP Papua Field (PEP Papua) Zona 14 yang merupakan bagian dari Regional Indonesia Timur Subholding Upstream Pertamina menyelenggarakan peringatan Bulan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Nasional tahun 2024. Mengusung tema Budayakan HSSE pada Diri, Rekan Kerja, dan Keluarga untuk Menjaga Keberlanjutan Bisnis, peringatan Bulan K3 Nasional PEP Papua dibuka oleh General Manager Zona 14 Zulfikar Akbar di Patra Jasa Office Tower Jakarta beberapa waktu lalu.

General Manager Zona 14 Zulfikar Akbar mengungkapkan peringatan Bulan K3 Nasional untuk memupuk kesadaran setiap pekerja untuk mencegah kecelakaan kerja dan membudayakan K3 dalam aktivitas sehari-hari, baik di lingkungan perusahan, maupun tempat tinggal dan keluarga.

Papua Field Zona 14 turut serta dalam sebelas lomba yang diselenggarakan di tingkat Upstream, Regional, Zona, maupun Field, diantaranya cerdas cermat, video HSSE, senam tongkat security, basic life support, yel-yel fire brigade, housekeeping, poster aspek keselamatan, slogan HSSE bernuansa Papua, hazard hunt, rules, dan  edukasi kesehatan. Lomba-lomba dimaksud diikuti Perwira PEP Papua Zona 14, mitra kerja, dan keluarga. 

Di samping itu, edukasi kesehatan dengan tema Aspek Keselamatan Anak di Rumah turut diselenggarakan dengan pembicara dr. Herlin Sela Sarundaitan dan dr. Yellien R. Manullang serta tema Kardiovaskular dengan pembicara dr. Edwin Hartanto, SpJP.

Penutupan Bulan K3 Nasional 2024 PEP Papua Field di kantor PEP Papua dilakukan pada Jumat (1/3/2024) dengan memberikan apresiasi kepada Perwira PEP Papua Field dan mitra kerja yang menjuarai beberapa lomba. RH


Papua Field Zona 14 Peringati Bulan K3 dengan Ragam Lomba dan Seminar Papua Field Zona 14 Peringati Bulan K3 dengan Ragam Lomba dan Seminar Reviewed by Ridwan Harahap on Jumat, Maret 15, 2024 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.