Sumur YYA-1 Akan Bisa Ditutup Sepenuhnya Pada 8 Oktober 2019

Taufik Aditiyawarman, Incident Commander
kejadian tumpahan minyak sumur YYA-1 (tengah).
Foto: Hrp
Jakarta, OG Indonesia -- PT Pertamina (Persero) memperkirakan sumur YYA-1 yang mengalami kebocoran minyak baru akan sepenuhnya bisa ditutup manakala pengeboran relief well sudah selesai.

"(Pengeboran) relief well ini satu-satunya cara untuk menutup sumur (yang bocor)," kata Taufik Aditiyawarman, Incident Commander kejadian tumpahan minyak sumur YYA-1 dalam konferensi pers di PHE Tower, Jakarta Selatan, Senin (26/08).

Dipaparkan Taufik, pengeboran relief well akan tercapai pada kedalaman 9.030 feet atau sekitar 2.752 meter. "Sampai saat ini, per tadi pagi saya dapat laporan baru 6.936 feet," ucapnya.

Dalam skenario optimistik yang dipakai Pertamina, jika semua rencana berjalan dengan baik maka sebelum tanggal 8 Oktober 2019 sumur YYA-1 yang bocor akan bisa ditutup sepenuhnya. "Mohon doa restunya saja dari kawan-kawan," harap Taufik. RH
Sumur YYA-1 Akan Bisa Ditutup Sepenuhnya Pada 8 Oktober 2019 Sumur YYA-1 Akan Bisa Ditutup Sepenuhnya Pada 8 Oktober 2019 Reviewed by OG Indonesia on Senin, Agustus 26, 2019 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.