Lawan Corona, JFI-JAKA Galang Donasi dan Bagikan Masker serta Hand Sanitizer

Surabaya, OG Indonesia -- Kelangkaan dan mahalnya kebutuhan pencegahan virus Corona - Covid-19, membuat upaya untuk menjaga diri dari virus yang cepat menular tersebut juga menjadi sulit. Dalam keadaan darurat seperti pandemi saat ini, semua pihak perlu gotong royong untuk saling membantu dalam melawan Covid-19. Jatim for Indonesia (JFI) bekerja sama dengan JAKA (Jaringan Arek Ksatria Airlangga) melakukan gerakan kemanusiaan untuk melawan Corona. Wujudnya adalah dalam aksi distribusi hand sanitizer, masker dan sabun antiseptik secara cuma-cuma bagi masyarakat yang membutuhkan.

"Gerakan kemanusiaan ini dilandasi untuk saling memberikan rasa aman dari ketakutan yang saat ini muncul di masyarakat akan virus tersebu," ucap A. Lisa Febriyanti dari Tim Humas Posko Lawan Corona JFI-JAKA dalam keterangannya, Sabtu (21/3/2020). 

Guna mengkoordinasikan gerakan itu JFI dan JAKA telah membentuk Posko Lawan Corona yang bertempat di Jl. Ketintang Madya 73, Surabaya. Selain sebagai pusat distribusi, posko ini juga terus menerima pengumpulan donasi berupa hand sanitizer, masker, sabun cair antiseptik juga dana untuk digunakan pengadaan barang-barang tersebut.

Seluruh keperluan untuk pencegahan virus Corona ini nantinya akan didistribusikan ke masyarakat informal yang kesulitan akses pembelian hand sanitizer, perkampungan padat penduduk di Surabaya, dan di luar Surabaya. Gerakan ini akan menyasar ke beberapa wilayah di Jawa Timur seperti Krian, Sedati, Lawang, Malang, Pasuruan, Banyuwangi dan Jember dan juga DKI Jakarta yang saat ini sedang dalam posisi paling rawan.

"Dengan percepatan penyebaran virus, maka gerakan cepat dan donasi dari para sahabat-sahabat Indonesia yang peduli sesama sangatlah dibutuhkan. Dan Posko Lawan Corona siap mendistribusikan," pesan Lisa.

Ditambahkan olehnya, gerakan kemanusiaan ini dimotori Jatim for Indonesia dan Jaringan Arek Ksatria Airlangga. Jatim for Indonesia merupakan aliansi multi institusi, lintas iman, lintas generasi serta lintas etnis yang digagas Yayasan Alit sejak 2018 saat menggalang
bantuan dan membentuk tim relief tanggap bencana dari Jawa Timur untuk dukungan bagi korban bencana gempa bumi di Lombok dan Sulawesi Tengah. Sedangkan Jaringan Arek Ksatria Airlangga adalah kumpulan alumni Universitas Airlangga yang menggagas ide Sejuta Hand Sanitizer Gratis.  

Dalam waktu dekat, JFI berusaha memenuhi target Hygiene Kits for Kids (HKK) yang rencananya akan disebar di 20 Kabupaten di Jawa Timur, Jawa Tengah, DKI Jakarta dan Bali. Hingga saat rilis ini dipublikasikan jejaring JFI telah mengupayakan 9000 botol hand sanitizer yang akan dipenuhi secara bertahap. Di jejaring JAKA, 2000 botol telah diupayakan dan saat rilis ini dibuat dalam proses untuk persiapan distribusi.

"Distribusi hand sanitizer akan dimulai secara bertahap mulai tanggal 21 Maret 2020 dengan langkah awal relawan JFI melakukan pengiriman ke DKI Jakarta dan pembagian kepada masyarakat di wilayah pinggiran rel seputaran Ketintang. Menyusul wilayah dan kota-kota lain," paparnya. R3
Lawan Corona, JFI-JAKA Galang Donasi dan Bagikan Masker serta Hand Sanitizer Lawan Corona, JFI-JAKA Galang Donasi dan Bagikan Masker serta Hand Sanitizer Reviewed by OG Indonesia on Minggu, Maret 22, 2020 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.